Tentang Kami
Produk & Layanan
Kru & Lingkungan
Berita & Acara
Kontak
BERITA & INFORMASI
21 Jun 2022
MyPertamina Raih Penghargaan Marketeers OMNI Brands of The Year 2022
SHARE

Jakarta, 21 Juni 2022 – Aplikasi MyPertamina berhasil meraih penghargaan di ajang Marketeers OMNI Brands of The Year 2022. Ajang yang diselenggarakan oleh Markeeteers ini merupakan bentuk apreasi kepada brand yang sukses menerapkan pemasaran omnichannel dalam berbagai sisi, seperti produk, kampanye pemasaran, Corporate Social Responsibility, servis, hingga promosi penjualan.

Strategi pemasaran omnichannel dilakukan melalui satu platform yang terintegrasi ke berbagai channel. MyPertamina sebagai mobile apps, dinilai memiliki terobosan dalam mengintegrasikan pembayaran berbagai produk Pertamina secara digital, baik untuk pembelian BBM, LPG, maupun pelumas di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Pertamina. Selain itu, MyPertamina turut mengkombinasikan berbagai loyalty program yang dinilai mendorong konsumen di Indonesia untuk bertransformasi di era digital.

“Kehadiran aplikasi MyPertamina memungkinkan kami terhubung dengan konsumen secara personal, serta memberikan penawaran dan pengalaman terbaik saat membeli produk BBM berkualitas, LPG, maupun pelumas Pertamina,” ungkap Direktur Perencanaan & Pengembangan Bisnis PT Pertamina Patra Niaga, Harsono Budi Santoso, yang hadir menerima langsung penghargaan tersebut di Jakarta, pada Selasa (21/6).

Harsono juga menilai, strategi pemasaran omnichannel terbukti efektif mendongkrak performa MyPertamina. Contohnya dalam perhelatan MotoGP seri Mandalika, dimana Pertamina turut mengajak masyarakat untuk dapat menikmati dan meramaikan ajang balap kelas dunia atau yang dikenal dengan Pertamina Grand Prix of Indonesia 2022. Mulai dari penjualan tiket, promosi dan edukasi penggunaan BBM berkualitas, penjualan merchandise, hingga aktivitas gamification spesial untuk konsumen setia Pertamina.

CEO Marketeers Iwan Setiawan, dalam keterangan resminya mengatakan, sudah saatnya merek menerapkan strategi omnichannel untuk memberikan kepada pelanggan sesuatu yang personal, experiential, sekaligus social. Lebih lanjut menurut Iwan, mengintegrasikan antara online dan offine, sekaligus teknologi dan human touch.

Penerapan omnichannel berhasil membawa dampak positif bagi 18 brand yang memenangkan ajang Marketeers OMNI Brands of The Year 2022. Hampir semua yang menggunakan strategi ini berhasil membukukan pertumbuhan. Tidak hanya dalam pendapatan, namun juga jumlah konsumen hingga peningkatan loyalitas konsumen.

Aplikasi MyPertamina dapat diunduh di Play Store (Android) dan App Store (iOS). Untuk informasi seputar produk dan layanan Pertamina, dapat menghubungi Call Center Pertamina 135, atau mengunjungi www.mypertamina.id, sosial media resmi @mypertamina dan @ptpertaminapatraniaga.

Kontak

Gedung Wisma Tugu II Lt. 2
Jl. HR. Rasuna Said Kav. C7-9
Setiabudi, Kuningan, Jakarta Selatan

021 – 5209009
021 – 5209005

pcc135@pertamina.com

Daftar Newsletter
Download Aplikasi Kami

Kebijakan dan Penafian Situs Web. Informasi yang terkandung dalam situs web ini hanya untuk keperluan informasi umum. Informasi ini disediakan oleh PT Pertamina Patra Niaga dan sementara kami berusaha untuk menjaga agar informasi tetap terbaru dan benar, kami tidak membuat pernyataan atau jaminan dalam bentuk apa pun, tersurat maupun tersirat, tentang kelengkapan, keakuratan, keandalan, kesesuaian, atau ketersediaan dengan hormat ke situs web atau informasi, produk, layanan, atau gambar terkait yang terkandung di situs web untuk tujuan apa pun. Oleh karena itu, kepercayaan apa pun yang Anda tempatkan pada informasi tersebut sepenuhnya merupakan risiko Anda sendiri. Dalam keadaan apa pun kami tidak akan bertanggung jawab atas kehilangan atau kerusakan termasuk tanpa batasan, kerugian atau kerusakan tidak langsung atau konsekuensial, atau kehilangan atau kerusakan apa pun yang timbul dari kehilangan data atau keuntungan yang timbul dari, atau sehubungan dengan, penggunaan situs web ini. . Melalui situs web ini Anda dapat menautkan ke situs web lain yang tidak berada di bawah kendali PT Pertamina Patra Niaga. Kami tidak memiliki kendali atas sifat, konten, dan ketersediaan situs-situs tersebut. Dimasukkannya tautan apa pun tidak selalu menyiratkan rekomendasi atau mendukung pandangan yang diungkapkan di dalamnya. Setiap upaya dilakukan untuk menjaga situs web dan berjalan lancar. Namun, PT Pertamina Patra Niaga tidak bertanggung jawab atas, dan tidak akan bertanggung jawab atas, situs web ini untuk sementara tidak tersedia karena masalah teknis di luar kendali kami.